Jumat, 9 Agustus 2024, SMK Negeri 1 Negerikaton melaksanakan kegiatan Jumat Bersih yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Ibu Hermawati, M.Pd. Kegiatan ini dimulai pukul 07.00 WIB dengan melibatkan seluruh warga sekolah, termasuk siswa, guru, dan staf administrasi.
Kegiatan Jumat Bersih ini dilakukan sebagai bagian dari program sekolah untuk menjaga kebersihan dan kerapihan lingkungan. Seluruh peserta dibagi ke dalam beberapa kelompok yang bertugas membersihkan area berbeda di sekitar sekolah, seperti halaman depan, lapangan, ruang kelas, dan taman sekolah.
Menurut Ibu Hermawati, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk menanamkan nilai-nilai kebersihan dan kepedulian terhadap lingkungan kepada para siswa. “Kami ingin agar siswa-siswi SMK Negeri 1 Negerikaton tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga memiliki kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” ujar Ibu Hermawati.
Seluruh warga sekolah mengikuti kegiatan ini dengan semangat. Setelah kegiatan bersih-bersih selesai, dilanjutkan dengan persiapan agenda P5 yang akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 12 Agustus 2024.
Para siswa-siswi berfoto bersama setelah menyelesaikan kegiatan Jumat Bersih.
Dengan adanya kegiatan Jumat Bersih ini, diharapkan SMK Negeri 1 Negerikaton dapat terus menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain dalam hal kebersihan dan kepedulian terhadap lingkungan.